UPT SMP Negeri 5 Batusangkar, Membangkitkan Semangat Kepemimpinan Siswa

KESEMPATAN: Dua siswa UPT SMPN 5 Batusangkar mendapat kesempatan dalam mengurus OSIS.


Sudah tidak asing lagi kita mendengar tentang pemilihan Ketua OSIS. Hampir di setiap sekolah diadakan pemilihan ketua OSIS. Pemilihan Ketua OSIS ini memberikan makna yang besar dalam membangkitkan jiwa kepemimpinan siswa.

Selain itu, juga mengajarkan kepada siswa cara berdemokrasi yang baik. UPT SMPN 5 Batusangkar berusaha untuk membangkitkan jiwa kepemimpinan siswa tersebut.

Melalui pemilihan Ketua OSIS ini, siswa menjadi lebih paham tentang kepemimpinan dan bagaimana memimpin. Hal ini juga mendorong rasa percaya diri siswa, rasa tanggung jawab dan membentuk karakter siswa yang tegas dalam memimpin.

Kepemimpinan ialah tentang bagaimana mempengaruhi orang lain, bawahan atau pengikut agar mau mencpai tujuan yang diinginkan sang pemimpin. Sementara pemimpin adalah orang yang memimpin kelompok dua orang atau lebih, baik organisasi maupun keluarga.

Jiwa kepemimpinan ini sangat diperlukan di masa yang akan datang. Sangat beruntunglah orang-orang yang bisa belajar memimpin.
UPT SMPN 5 Batusangkar selalu berusaha melatih dan membangkitkan jiwa kepemimpinan siswa. Jiwa kepemimpinan harus kita tumbuhkan sejak dini. Hal ini bertujuan agar siswa sebagai calon pemimpin masa datang sudah memahami seluk-beluk kepemimpinan.
Saat ini hanya ada sedikit orang yang mau belajar tentang jiwa kepemimpinan dan memulai untuk memimpin. Padahal memulai untuk mempelajari itu sangat mudah.

Akan tetapi, banyak yang menganggap memimpin itu adalah sebuah beban yang berat. Jika memimpin ini diberikan kepada orang yang tepat, ia akan merasa memimpin itu adalah sebuah hal yang menyenangkan.

Alasannya, bisa bekerja sama dengan banyak orang lain dan bisa mempengaruhi banyak orang. Pada yang masa yang akan datang jiwa kepemimpinan akan sangat dibutuhkan di organisasi atau pun di dunia pekerjaan.

Seseorang yang mempunyai jiwa kepemimpinan akan lebih dihargai daripada orang yang tidak mempunyai jiiwa kepemimpinan. Ia mampu mempengaruhi orang lain. dengan Rasa percaya diri seseorang tentang kepemimpian membuat seseorang akan mudah mempengaruhi orang lain.

Pada tanggal 23 November 2024 lalu para siswa UPT SMPN 5 Batusangkar mengadakan pemilihan ketua OSIS. Acara ini dilangsungkan di rumah pohon Nagari Tabek Patah, Kecamatan Salimpaung.


Kegiatan tersebut dihadiri oleh hampir siswa dan PTK. Dengan diadakannya pemilihan Ketua OSIS ini, siswa dididik dan dilatih untuk berdemokrasi yang baik, di mulai dari kampanye sampai pada hari pemilihan.

Demokrasi memang sudah seharusnya dipelajari sejak dini. Demokrasi ini akan sangat penting pada masa yang akan datang dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Mengapa?

Indonesia merupakan negara yang demokrasi. Pemahaman tentang demokrasi dan cara praktiknya memang harus sudah diajarkan dari dini. UPT SMPN 5 Batusangkar menjalankan praktiknya.

Kebanyakan sekolah mengadakan pemilihan Ketua OSIS di dalam sekolah, berbeda dengan UPT SMPN 5 Batusangkar. UPT SMPN 5 Batusangkar pemilihan Ketua OSIS-nya selalu diadakan di luar sekolah.

Hal ini ini bertujuan untuk memberikan suasana baru bagi siswa UPT SMP N 5 Batusangkar. Dengan begitu, siswa bisa lebih mengenal tempat-tempat sekitarnya. Selain itu, juga bisa berbaur dengan warga sekitar tempat pemilihan.

Suasana yang diciptakan di Rumah Pohon Tabek Patah kemaren menciptakan suasana baru dan kekompakan yang baru. Cuaca pada rumah pohon kemaren berkabut yang menambah suasana yang sejuk dan teduh.

Suasana yang tercipta begitu mengesankan, terukir banyak senyum yang membuat pemilihan tidak terlalu kaku. Seluruh siswa sangat menikmati suasana yang tercipta di rumah pohon kemaren.

Udara yang begitu sejuk membuat seluruh peserta lebih menikmati suasana yang tercipta. Suasana yang memepengaruhi suasana hati guru dan siswa yang menjadi lebih hangat.

Pemilihan kali ini ditujukan kepada kelas 7 dan kelas 8 yang akan menjadi kandidat ketua dan wakilnya. Dalam pemilihan kali ini ada 6 kandidat ketua OSIS dan 6 kandidat wakil ketua OSIS yang menjadi calon pada pemilihan kali ini.

Semua warga sekolah wajib memberikan suara pada pemilihan ini termasuk majelis guru. Selain mengajarkan siswa cara demokrasi yang baik, pemilihan Ketua OSIS ini juga mengajarkan siswa bagaimana cara menjadi pemimpin yang lebih baik dan cara meminpin yang baik.

Mereka akan mendapatkandan menciptakan inovasi-inovasi baru dan ide ide yang kreatif. Pemilihan ini juga mengajarkan siswa untuk bisa bertanggung jawab atas apa yang telah di perbuatnya.

Dalam sambutannya, Kepala UPT SMPN 5 Batusangkar, Asriyanto, M.Pd. mengatakan bahwa pemimpin yang baik ialah seseorang yang bisa mempertanggungjawabkan kepemimpinannya.

Seorang pemimpin ialah contoh bagi yang dipimpinnya. Tidak hanya bisa mempengaruhi banyak orang, seorang pemimpin yang baik juga harus tahu apa tujuan yang diinginkan kelompok dan tidak egois.

Pemimpin yang baik juga harus mempunyai emosi yang stabil, dan tenang dalam menghadapi segala permasalahan yang terjadi. Pengarahan yang diberikan guru pada pemilihan ketos ini sangat bermanfaat.

Memberikan pengarahan kepada siswa cara demokrasi yang baik dan benar. Pemilihan ketua OSIS ini juga merupakan penerapan dari pelajaran PPKN. Pemilhan ketua OSIS ini berjalan dengann lancar dan tanpa ada hambatan.

Masih ada sebagian kecil siswa yang memilih untuk golput. Hal itu membawa dampak besar pada suara kandidat. Sangat disayangkan terhadap siswa yang memilih untuk golput.

Seluruh warga UPT SMPN 5 Batusangkar kecewa terhadap siswa yang golput karena tidak berkontribusi dengan baik dalam hal ini.
Semuanya berharap pada pemilihan ketua OSIS selanjutnya tidak ada lagi yang memilih untuk golput.

Untuk mengatasi golput ini, sekolah bisa lebih memberikan pengertian kepada siswa agar tidak golput karena akan merugikan banyak orang dalam hal ini. (Widiyan Rahmadanis, SISWA UPT SMPN 5 BATUSANGKAR).

Berbagi

Posting Komentar